Selasa, 03 Februari 2009

Foto-Foto Mubes BSC Makassar XIV





Laporan Pertanggung Jawaban Kepengurusan BSC Makassar Periode 2007/2008

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN

PENGURUS BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR

PERIODE 2007/2008

I. PENGANTAR

Assalamu alaikum Wr.Wb

Salam sejahtera dan selamat malam…

Saudara-saudara peserta MUBES yang kami hormati

Puji dan syukur yang pertama kali kami haturkan atas kehadirat Allah SWT sekaligus Tuhan Pencipta Alam semesta tempat kita berpijak, yang telah memberikan kita kesehatan, semangat dan dorongan untuk selalu berada dalam satu kebersamaan dan bukti solidaritas kita pada malam hari ini untuk menghadiri Forum Tertinggi Buton Study Club (BSC) yaitu Musyawarah Besar ke- XIV BSC.

Tak lupa pula kita haturkan salam dan taslim tertinggi kepada Rasulullah dan Nabi-Nabi Allah terpilih yang telah merubah zaman di muka Bumi ini sehingga menjadikan manusia keluar dari kebelengguan berpikir yang non rasional mengarah ke pemikiran yang rasional sesuai dengan hati nurani.

Ucapan salam hormat pula kami berikan kepada para Petinggi dan pejabat-pejabat kami di Daerah yang memberikan support yang mudah-mudahan masih melihat dan memperhatikan kondisi kami di Makassar. Amin…

Saudara-saudara peserta MUBES yang kami hormati

Mengawali Laporan pertanggungjawaban kami selaku pengurus Buton Study Club (BSC) Makassar periode 2007-2008, perkenankanlah kami untuk memberikan salam hormat kami dan terima kasih kami kepada :

Rekan-rekan pengurus Buton Study Club (BSC) Makassar periode 2007-2008 yang masih mengemban tanggungjawab morilnya dan memperhatikan kondisi kepengurusan sehingga menyita sedikit kesibukan pribadinya untuk mengurusi organisasi yang dicintainya ini.

Jajaran Dewan Pertimbangan Organisasi yang telah banyak meluangkan waktunya dan memberikan pandangan-pandangan kemajuan organisasi selama berjalannya kepengurusan.

Rekan-rekan pengurus dan aktivis organisasi daerah Buton dan kota Bau-bau yang berada di Makassar yang telah membantu dan bekerjasama memelihara hubungan baik dengan BSC.

Seluruh Anggota Buton Study Club (BSC) Makassar baik yang hadir maupun yang tidak sempat hadir pada malam hari ini yang telah memberikan support dan bantuan baik dari segi materi maupun nonmateri yang telah membantu tanpa pamrih demi kemajuan BSC.

Dan pada akhirnya kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan selamat datang kepada seluruh pihak yang telah meluangkan kesibukannya guna hadir di tengah-tengah forum tertinggi anggota Buton Study Club (BSC) Makassar, dalam hal ini musyawarah besar (MUBES).

II. PENDAHULUAN

Saudara-saudara peserta MUBES yang kami hormati

Sebagai forum tertinggi Buton Study Club (BSC) Makassar sangat tepat jika forum dijadikan sebagai ajang untuk mengevaluasi dan pembenahanan dari apa yang telah dilakukan dalam satu periode kepengurusan kami, untuk dijadikan sebagai acuan untuk pengurus selanjutnya.

Pada momen ini keberadaan kami sebagai penerima amanah dan tanggungjawab yang telah diberikan kepada kami selama +1 1 tahun merupakan hari terakhir dari kepengurusan kami dimana dapat melaporkan secara keseluruhan seberapa jauh kemampuan diri kami dapat mengemban amanah serta mempertanggungjawabkan kepercayaan.

Saudara-saudara peserta MUBES yang kami hormati

Karena sesungguhnya adalah merupakan suatu keharusan dalam religius umat manusia untuk senantiasa bertanggung jawab terhadap apa saja yang telah dilakukan. Maka dihadapan para peserta MUBES sekalian izinkanlah kami memaparkan seberapa jauh kinerja kepengurusan kami dan kegiatan-kegiatan yang telah kami lakukan selama satu periode kepengurusan, meskipun dalam merealisasikan berbagai ide yang coba kami angkat dalam kepengurusan tidak sedikit kami menemukan berbagai kendala.

Bagaimana bentuk dan hasilnya dalam kurun waktu periode yang coba kami emban, setidaknya kami sudah bekerja, penilaian baik buruknya kami serahkan kepada sang khalik sekaligus maha pencipta (Allah SWT).

Saudara-saudara peserta MUBES yang sangat kami cintai

Sebagai agenda musyawarah besar izinkan pengurus memberikan laporan dalam bentuk sistematika sebagai berikut :

I. Pengantar

II. Pendahuluan

III. Kondisi Objektif Organisasi

3.1 Kondisi internal Organisasi

3.2 Kondisi external Organisasi

IV. Realisasi Program Kerja

V. Administrasi dan Keuangan

VI. Penutup


III.KONDISI OBJEKTIF ORGANISASI

3.1 Kondisi Internal Organisasi

Saudara-saudara peserta MUBES yang kami hormati

Kepengurusan kami dibentuk berdasarkan Surat Kepetusan Dewan Pertimbangan Organisasi (DPO) BSC dengan No : 01/A/SK/BUTON STUDY CLUB(BSC) MAKASSAR/I/2008 pada hari kamis, 3 Januari 2008. Dengan 5 Departemen yaitu Departemen Kesekretariatan, Departemen Hubungan Masyarakat (HUMAS), Departemen Pendidikan, Departemen Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat, Departemen Kerohanian dan Departemen Minat dan Bakat. Adapun nama-nama yang menjalankan tanggungjawab sesuai dengan fungsi dan kerjanya terlampir dalam laporan pertanggungjawaban ini.

Sejak memasuki awal kepengurusan, kami sudah menunjukan takad, niat dan semangat yang tinggi dan senantiasa berusaha semaksimal mungkin mengacuh pada Anggaran Dasar (AD), dan Anggaran Rumah Tangga (ART) untuk mengemban amanah dalam menjalankan roda kepengurusan.

Kami sadari dengan segala keterbatasan dan kelemahan kami dalam menjalankan program kerja yang coba kami rancang tapi kami tetap komitmen dan tetap berpegang pada prinsip kebersamaan dan solidaritas walaupun dalam kenyataaannya kadang itu hanya menjadi slogan dan simbol untuk memacu semangat kami. Tapi atas dasar itu kami tetap menjaga hubungan baik karena disadari akan kekurangan kesadaran kami untuk berbuat. Bukankah menyadari kelemahan merupakan suatu bentuk manifestasi atas kecintaan diri kita dan tanggungjawab yang kita emban yang berasal dari hati nurani.

Saudara-saudara peserta MUBES yang kami hormati

Demikianlah pemaparan kondisi Internal organisasi ini. Besar harapan kami supaya kondisi yang terjadi di atas dapat menjadi bahan referensi kita supaya tujuan yang kita rumuskan bersama dapat tercapai.

3.2 Kondisi External Organisasi

Saudara-saudara peserta MUBES yang kami banggakan

Kita ketahui bahwa anggota Buton Study Club (BSC) Makassar adalah merupakan mahasiswa, sehingga kita harus dapat juga melihat kondisi dan realita kehidupan yang ada di depan kita.

Adanya Pemekaran wilayah yang terbagi dalam beberapa kabupaten dan kota, sempat menjadi suatu pemikiran yang mengganjal karena kondisi kenyataannya situasi yang terjadi di Pemerintahan Daerah kita berdampak pada kondisi dan dilema organisasi kedaerah khususnya Buton yang berada di Makassar. Hal itu mungkin yang sempat menjadi pemikiran beberapa para aktivis organisasi daerah Buton yang ada di Makassar, yang kemudian mengadakan dialog-dialog untuk membicarakan hal ini.

Tidak sedikit juga dari beberapa anggota yang sempat melunturkan semangat kami karena adanya berbagai intervensi dari luar yang ingin mengarahkan BSC ke arah lain. Karena atas dorongan dan semangat dari berbagai anggota yang masih peduli terhadap BSC akhirnya bendera BSC tetap akan berkibar di Makassar sebagai simbol pendidikan bagi para mahasiswa(i) Buton/Kota Bau-bau yang pernah mendapatkan bimbingan di BSC, mengingat umurnya yang tidak muda lagi dan tentunya semakin dewasa ketika mengahadapi berbagai gejolak permasalahan yang terjadi.

IV. REALISASI PROGRAM KERJA

Saudara-saudara peserta MUBES yang kami banggakan

Tanggal 12 januari 2008 di Wessabe adalah dimana kami semua para pengurus mencoba merancang program kinerja kami selama satu tahun periode kedepan.

Program kerja kami sebagai pengurus pada waktu itu yang pertama kali adalah mengadakan pelatihan komputer di Bau-bau tepatnya di SMAN 1 Bau-bau dengan memanfaatkan waktu liburan, target sebenarnya adalah seluruh sekolah-sekolah di Bau-bau tapi kami jalankan dengan cara bertahap.

Berikut adalah program kerja kami yang dirancang berdasarkan masukan dari anggota yang sempat terealisasi dan terealisasi terinci, pada tabel berikut ini :

No

Divisi dan Program Kerja

Pelaksanaan

Keterangan

1

Departemen Kesekretariatan

· Pengadaan Sekretariat

· Pengadaan Bendera BSC

· Data Base

· Terlaksana

· Tidak terlaksana

· Tidak terlaksana

· Hartaco Blok B1/1

· -

· -

2

Departemen Humas

· Pendataan mahasiswa(i) asal Buton/kota Bau-bau di Makassar

· Pembuatan webblog / website resmi BSC Makassar

· Pengadaan aksesoris BSC, seperti baju, kelender, stiker, pin dll

· Pelaksanaan Bazar

· Pengajuan proposal ke Pemda dan Pemkot

· Iuran BSC

· Tidak terlaksana

· Pernah terlaksana

· Tidak terlaksana

· Terlaksana

· Terlaksana

· Tidak terlaksana

· -

· Diserang hacker

· -

· Abdi Agung

· Pelatihan komputer

· -

3

Departemen P3M

· Mengadakan pembelajaran 2 kali seminggu

· Mengadakan pelatihan komputer

· Bimbel dan TryOut SPMB

· Pernah terlaksana

· Terlaksana

· Terlaksana

· Hartako B1/1

· SMAN 1 Baus

· Wessabe

4

Departemen Minat dan Bakat

· Membagikan Angket

· Pekalape Bola

· Temu Alumni

· Tidak terlakasana

· Terlaksana

· Tidak terlaksana

· -

· Di Unhas

· -

5

Departemen Kerohanian

· Halal bil halal

· Peringatan Maulid Nabi

· Buka Puasa bersama

· Kajian Islami

· Perayaan Milad

· Tidak terlaksana

· Tidak terlaksana

· Tidak terlaksana

· Tidak terlaksana

· Terlaksana

· -

· -

· -

· -

· Wessabe


Saudara-saudara peserta MUBES yang kami banggakan

Namun dalam perjalanan kepengurusan kami, sering juga mengikuti kegiatan sosial yang tidak terangkum dalam program kerja kepengurusan kami sebagai bukti bahwa kesadaran kami untuk berbuat tidak hanya pada yang ada dalam program kerja seperti mengikuti diaolog-dialog yang diadakan oleh beberapa aktivis organda Buton yang ada di Makassar, ikut turut berpartisipasi dalam kegiatan Festival Keraton Nusantara (FKN) untuk itu kami mengucapakan banyak terima kasih kepada pihak-pihak yang ikut mensukseskan FKN, Membuka dialog terbuka di Warung Kopi dengan tema “Butuhkah kita sebuah wadah sampai hari ini…untuk membangun generasi mahasiswa yang lebih baik kedepannya”.

V. ADMINISTRASI DAN KEUANGAN

5.1 Adminstrasi

Pendataan Inventaris Organisasi

No

Daftar Barang

Jumlah

1

Spidol Snowman

1 buah

2

Stempel Pengurus

1 buah

3

Papan Stempel

1 buah

4

Arsip-arsip file penting BSC

1 rangka


  1. Surat Keluar
    1. Surat Keputusan :

Ø Surat Keputusan No : 01/A/SK/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/I/2008 tentang susunan pengurus Buton Study Club Makassar.

Ø Surat Keputusan No : 02/A/SK/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/I/2008 tentang susunan kepanitiaan rapat kerja Buton Study Club (BSC) Makassar.

Ø Surat Keputusan No : 03/A/SK/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/II/2008 tentang susunan kepanitiaan Pelatihan Komputer Buton Study Club (BSC) Makassar.

Ø Surat Keputusan No : 04/A/SK/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/III/2008 tentang susunan kepanitiaan Pekalape Bola Buton Study Club (BSC) Makassar.

Ø Surat Keputusan No : 05/A/SK/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/V/2008 tentang susunan kepanitiaan Bimbingan belajar dan try out Buton Study Club (BSC) Makassar.

Ø Surat Keputusan No : 06/A/SK/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/VII/2008 tentang susunan kepanitiaan Perayaan Ulang Tahun (MILAD) Buton Study Club (BSC) Makassar.

Ø Surat Keputusan No : 07/A/SK/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/XII/2008 tentang susunan kepanitiaan pelaksanaan Mubes Buton Study Club (BSC) Makassar.

    1. Surat Undangan :

Ø Surat Undangan No : 01/A/Undangan/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/I/2008 tentang Undangan Rapat Kerja pengurus Buton Study Club (BSC) Makassar.

Ø Surat Undangan No : 02/A/Undangan/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/II/2008 tentang undangan rapat pengurus Buton Study Club (BSC) Makassar

Ø Surat Undangan No : 03/A/Undangan/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/V/2008 tentang undangan rapat pengurus Buton Study Club (BSC) Makassar.

Ø Surat Undangan No : 01/B/Undangan/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/V/2008 tentang Undangan pembukaan Mubes Buton Study Club (BSC) Makassar.

Ø Surat Undangan No : 02/B/Undangan/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/VII/2008 tentang undangan menghadiri perayaan Milad Buton Study Club (BSC) Makassar.

    1. Sertifikat :

Ø Sertifikat Pelatihan Komputer No : 01/A/Sertifikat/BUTON STUDY CLUB (BSC) MAKASSAR/II/2008 tentang penghargaan sertifikat kepada peserta pelatihan komputer Buton Study Club (BSC) Makassar.

  1. Surat Masuk

Selama satu periode kepengurusan belum pernah ada surat yang masuk ke dalam pengurus BSC, hubungan sosial kerjasama dengan organisasi ataupun intstansi lain tidak diukur dari Undangan yang masuk kepada kami.

5.2 KEUANGAN

Saldo Pengurus 2006-2007 Rp 0,-

1. Rapat Kerja

Ø Pemasukan Sumbangan Anggota : Rp. 120.000,-

Ø Hasil Bazar : Rp. 130.000,-

Ø Pengeluaran : Rp 220.000,-

Ø Saldo : Rp 30.000,-

2. Pelatihan Komputer

Ø Pemasukan dari peserta : Rp 3.200.000,-

Ø Sumbangan Pemda : Rp 750.000,-

Ø Pengeluaran dan pembubaran : Rp 2.800.000,-

Ø Pengeluaran Biaya tak terduga : Rp 400.000,-

Ø Saldo Pengurus : Rp 780.000,-

3. Pekalape Cup

Ø Pemasukan Bazar : Rp. 110.000,-

Ø Dana dari Pengurus : Rp. 200.000,-

Ø Pengeluaran : Rp. 310.000,-

Ø Saldo Pengurus : Rp 580.000,-

4. Bimbingan Belajar dan Try Out

Ø Sumbangan dari Anggota : Rp 1.800.000,-

Ø Dana dari bazaar : Rp 80.000,-

Ø Dana dari Pengurus : Rp 300.000,-

Ø Pengeluaran : Rp 2.180.000

Ø Saldo Pengurus : Rp 280.000,-

5. Perayaan Milad BSC

Ø Pemasukan dana bazaar : Rp 70.000,-

Ø Sumbangan Anggota : Rp 100.000,-

Ø Dana dari Pengurus : Rp 100.000,-

Ø Pengeluaran : Rp 270.000,-

Ø Saldo Pengurus : Rp 180.000,-

6. Pembuatan Stempel dan Administrasi : Rp 60.000,-

Ø Saldo Pengurus : Rp 120.000,-

7. Dialog Public

Ø Sumbangan Anggota : Rp 1.000.000

Ø Pengeluaran Adminsitrasi : Rp 300.000,-

Ø Saldo Pengurus : Rp 820.000,-

8. Pembuatan stempel karena kehilangan : Rp. 50.000,-

Ø Saldo Pengurus : Rp. 770.000,-

9. Musyawarah Besar

Ø Sumbangan Anggota : Rp. 100.000,-

Ø Biaya taksir pengeluaran : Rp 670.000,-

Ø Saldo Pengurus 2007-2008 : Rp 200.000,-

VI. PENUTUP

Demikianlah Pertanggungjawaban Pengurus Buton Study Club (BSC) Makassar periode 2007-2008 yang dapat kami laporkan pada kesempatan ini, untaian benang kasih sayang harus tetap terjalin jangan putus hingga pemisah antara kita, karena kita di berikan kata sayang oleh sang Pencipta. Manusia senantiasa mencintai wujud external namun semua itu tidak terpisah oleh kerendahan hati menyapa akan tetapi akal tetap melihat semunya sehingga objektif yang menghantarkan kita pada kasih sayang cinta yang membunuh ego dan emosi. Kami sadar apa yang masih kami perbuat masih jauh dari kesempurnaa, akan tetapi seluruh potensi kami telah hadirkan akan pencapaian yang terbaik dengan marilah kita bergandengan tangan saling mengingat, saling menyayangi dn berjunjung pada malam curhat memikirkan sesuatu di luar pada diri kita. Akhirnya segenap fungsionaris pengurus peluk cium dan memohon maaf kalau dalam perjalananan terdapat kesalahan.

Moga-moga pintu maaf terbuka atas keikhlafan dan kesalahan yang kami tinggalkan. Dan kami segenap pengurus menghanturkan terima kasih kepada saudara semuanya atas pemasukan yang telah diberikan kepada kami baik kontribusi, pemikiran dan material.

Wassalamu alaikum wr.wb

Makassar, 10 Januari 2009

Pengurus

Buton Study Club (BSC) Makassar

Periode 2007/2008



Agung Prasasti Lio L.M. Tulus Siburian

Ketua Umum Sekretaris Umum

Senin, 26 Januari 2009

Musyawarah Besar XIV Buton Study Club (BSC) Makassar, Tanjung Bayang 10 Januari 2009


Sejarah Buton Study Club (BSC) Makassar

Buton Study Club (BSC) dibentuk pada tanggal 11 Juli 1994, berawal dari ide mahasiswa Buton yang membentuk kelompok bimbingan belajar guna membantu pelajar - pelajar yang berasal dari Kabupaten Buton dalam menghadapi ujian Masuk Perguruan Tinggi (UMPTN) di Ujung Pandang. berdasarkan kesepakatan, terpilih Muhammad Ibrahim sebagai Ketua Panitia dan Adimadja sebagai Sekretarais Bimbingan Belajar tersebut.

Sejak saat itu rutinitas tahunan mahasiswa Buton di Makassar melaksanakan kegiatan tersebut, akhirnya pada bulan September 1996 berdasarkan kesepakatan memilih La Ode Syukur sebagai penjabat sementara Ketua untuk melaksanakan Musyawarah Besar (MUBES) dengan mengesahkan Buton Study Club (BSC) sebagai organisasi resmi.

Sejak pelaksanaan Musyarawah Besar (MUBES) tersebut sampai sekarang, Buton Study Club (BSC) dengan dibawahi kepengurusan sebagai berikut :

v Periode 96-97 Tasrifin Tahara (Ketua Umum) dan Rinawati Mesra (Sekretaris Umum)

v Periode 97-99 Amiruddin (Ketua Umum) dan Wati Mahsuna (Sekretaris Umum)

v Periode 99-00 Laode Baharuddin (Ketua Umum) dan Hariyati Kanang (Sekretaris Umum)

v Periode 00-01 Baharuddin (Ketua Umum) dan M. zayn Hamdan (Sekretaris Umum)

v Periode 01-02 Laode Suhasjuni (Ketua Umum) dan LM. Bustanil (Sekretaris Umum)

v Periode 02–03 Rahmat (Ketua Umum) dan Asis (Sekretaris Umum)

v Periode 03-04 Nasruddin (Ketua Umum) dan

v Periode 04-05 Muh.Ikhtiar (ketua Umum) dan Mislan (Sekretaris Umum)

v Periode 05-06 Rusdin (Ketua Umum) dan Ahmad Rasyid Idris (Sekretaris Umum)

v Periode 06-07 Herman Lemba Ilsa (Ketua Umum) dan Abdul Aziz Slamet (Sekretaris Umum)

v Periode 07-08 Agung Prasasti Lio (Ketua Umum) dan L.M Tulus Siburian (Sekretaris Umum)

v Periode 08-09 Muh. Fajrin Syal (Ketua Umum) dan Muh. Shulhan (Sekretaris Umum)

Maksud dan Tujuan

Keberadaan sumber daya manusia yang handal merupakan kebutuhan yang mendasar yang dimiliki oleh setiap manusia. bagi bangsa indonesia hal tersebut merupakan cita-cita luhur yang termaksud dalam pembukaan UUD 1945 dengan jelas menyatakan mencerdaskan kehidupan bangsa.

Pemerintah indonesia merealisasikan cita-cita luhur tersebut di akumulasikan kedalam paket-paket program pembukaan khusunya disektor pendidikan. pada sektor ini bukanlah tanggung jawab pemerintah semata, tetapi merupakan tanggung jawab seluruh warga negara.

Upaya menghimpun diri dalam suatu wadah organisasi yang berorientasi pada peningkatan sumber daya manusia merupakan suatu hal yang harus terakomodasi khusunya dalam konteks ke daerahan, apalagi dalam menghadapi otonomi daerah, dimana semua hasil sumber daya alam yang ada didaerah akan dikelola oleh daerah yang bersangkutan, namun hal tersebut tidak dapat tercapai apabila tidak memiliki sumber daya manusia yang handal.

Berdasarkan asumsi diatas, Buton Study Club (BSC) Makassar mengantisipasi upaya peningkatan sumber daya manusia berupa pemberdayaan potensi-potensi lokal sebagai aset atau pioner utama dalam regenerasi proses pembangunan.

Adapun secara umum maksud dan tujuan Buton Study Club (BSC) Makassar sebagai berikut :

v Sebagai wahana untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia khusunya pemberdayaan lokal potensi daerah Kabupaten Buton melalui transformasi kegiatan ilmiah sebagai bentuk partsispasi dalam pembangunan

v Sebagai wadah untuk menghimpun ide-ide generasi muda yang strategis, kreatif, inovasi, sarat obesesi dan konstruktif

v Sebagai pusat data, penelitian dan informasi bagi pemuda, pelajar dan mahasiswa asal Kabupaten Buton di Makassar dalam menjalankan peran sebagai "Agent Of Change"